Minggu, 16 Juni 2024   |   WIB
id | en
Minggu, 16 Juni 2024   |   WIB
Menyongsong Indonesia Emas Lewat Teknologi

Cibinong, Berita Geospasial - Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) yang dirayakan setiap 20 Mei berawal dari lahirnya Organisasi Boedi Oetomo. Organisasi yang dimotori para dokter dan mahasiswa kedokteran di Batavia (kini Jakarta) ini, menjadi cikal bakal pergerakan kemerdekaan Indonesia. Boedi Oetomo memperjuangkan pendidikan yang inklusif bagi seluruh rakyat Indonesia tanpa memandang kelas sosial.

Dalam rangka memperingati Harkitnas ke-116, Badan Informasi Geospasial (BIG) menyelenggarakan upacara pada Senin, 20 Mei 2024. Kepala BIG Muh Aris Marfai dalam amanatnya mengatakan, jika momen kebangkitan nasional merupakan penanda lahirnya zaman baru.

“Hari ini, kita berada pada fase kebangkitan kedua. Kemajuan teknologi (kini) menjadi bagian dari peradaban bangsa Indonesia,” ungkap Aris.

Dengan adanya inovasi serta penguasaan teknologi, keniscayaan bagi bangsa ini menyongsong `Indonesia Emas 2045`. Untuk mewujudkannya, diperlukan bonus demografi dan eksplorasi sumber daya alam hingga transformasi digital.

Aris juga menyampaikan harapannya agar bonus demografi tidak hanya produktif, namun bisa mengembangkan inovasi bagi kemajuan teknologi serta pertumbuhan ekonomi. (FRH/NIN)